OhayoJepang - Area Kuil Shimogamo berada di kawasan hutan kuno yang luas. Inilah tempat yang memadukan alam, sejarah dan budaya.
Sebuah taman milik bekas pedagang kaya berada di area ini. Pelancong juga bisa melihat hutan kuno yang masih alami, kuil tua yang merupakan situs warisan dunia, dan berjalan-jalan di tepian Sungai Kamo.
Ke mana pun kamu pergi, nuansa serba hijau yang menyegarkan mata dan lanskap alami di sekeliling bangunan bersejarah, akan selalu menyambutmu. Ada pula kafe bergaya retro dan aneka hidangan pastry yang bisa dinikmati walau kamu tengah solo traveling.
Tertarik untuk menjelajahi sisi lain dari Jepang yang menarik ini? Ikuti saja tur jalan kaki rekomendasi kami berikut ini.
Pukul 9.00: Kunjungi toko Shinshindo, Kyodai Kitamon-mae
Toko Shinshindo, Kyodai Kitamon-mae adalah kafe terkenal yang dibuka pada tahun 1930. Kafe ini kini dipandang sebagai perwakilan dari kafe di Kyoto.
Pemilik aslinya pernah mendapatkan pelatihan di Paris, Perancis. Ia memutuskan mendesain interior kafe seperti kedai kopi retro di Paris. Salah satu hidangan populer dalam menu adalah set menu Homemade Curry Bread (830 yen), yang memiliki rasa nostalgia dan rasa rempahnya tidak terlalu berlebihan.
Tempat yang dikunjungi berikutnya berjarak 15 menit jalan kaki dari kafe legendaris ini.
Toko Shinshindo, Kyodai Kitamon-mae berlokasi di 88 Kitashirakawa Oiwake-cho, Distrik Sakyo, Kota Kyoto dan buka dari pukul 8.00 sampai 18.00 setiap hari kecuali hari Selasa.
Pukul 10.00: Kunjungi Vila Old Mitsui Family Shimogamo