Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Transportasi dari Tokyo ke Hokkaido, Bisa Naik Shinkansen 4 Jam

Kompas.com - 19/Aug/2024, 12:30 WIB
Kanemori Red Brick Warehouse, pusat belanja di Hakodate, Hokkaido, Jepang. (HAKODATE OFFICIAL TRAVEL GUIDE HOKKAIDO/HAKODATE PHOTO LIBRARY)
Lihat Foto
Kanemori Red Brick Warehouse, pusat belanja di Hakodate, Hokkaido, Jepang. (HAKODATE OFFICIAL TRAVEL GUIDE HOKKAIDO/HAKODATE PHOTO LIBRARY)

Salah satu tujuan wisata di Jepang ialah Hokkaido dengan resor ski dan onsen. Bukan cuma saat musim dingin, Hokkaido juga dapat dikunjungi saat musim panas.

Iklim Hokkaido yang cenderung sejuk dan segar sepanjang musim panas dan gugur, menjadikannya cocok untuk wisata alam.

Lokasi Hokkaido cukup jauh dari Tokyo karena letaknya di utara Jepang, jaraknya sekitar 1.200 kilometer.

Tak perlu khawatir, terdapat sejumlah moda transportasi umum dari Tokyo ke empat area di Hokkaido yaitu bagian tengah, selatan, utara, dan timur.

Simak informasi selengkapnya mengutip Visit-hokkaido.jp berikut.

Baca juga: Panduan Belanja di Kanemori Red Brick Warehouse Hakodate, Hokkaido

1. Tokyo ke Hokkaido bagian tengah

Bekas kantor Pemerintahan Hokkaido yang terletak di Sapporo, kini dijadikan tujuan wisata.
Bekas kantor Pemerintahan Hokkaido yang terletak di Sapporo, kini dijadikan tujuan wisata.

Hokkaido bagian tengah meliputi Sapporo, Jozankei, Otaru, Niseko, Toya, Noboribetsu, Hidaka, dan area sekitarnya.

Kamu dapat naik pesawat dari Bandara Narita, Bandara Haneda, atau Bandara Ibaraki ke Bandara New Chitose dengan durasi mulai dari 1 jam 20 menit sampai 1 jam 50 menit.

Terdapat sejumlah maskapai yang melayani penerbangan rute Tokyo-Hokkaido dengan harga tiket pesawat mulai dari Rp 1 juta-an.

Selain itu, kamu dapat naik kapal feri dari Pelabuhan Oarai ke Pelabuhan Tomakomai Barat dengan durasi sekitar 18 jam. Harga tiket feri sekitar 14.500 yen atau Rp 1,5 juta-an.

Baca juga: Biaya Transportasi di Jepang, Tiket Kereta Satuan Mulai dari Rp 2.000-an

Kanal Otaru di Kota Otaru, tidak jauh dari Kota Sapporo, Hokkaido, Jepang.
Kanal Otaru di Kota Otaru, tidak jauh dari Kota Sapporo, Hokkaido, Jepang.

2. Tokyo ke Hokkaido bagian selatan

Hokkaido bagian selatan meliputi Hakodate dan area sekitarnya serta Matsumae, Esashi, dan Okushiri.

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Close Ads