Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Surga Belanja di Marronier Gate Ginza 2 di Tokyo, Tak Perlu Repot Berpindah Mal

Kompas.com - 19/Aug/2024, 08:51 WIB
Lihat Foto

Di sejumlah kota Indonesia, khususnya Jakarta, banyak sekali mal yang bisa dikunjungi untuk sekadar melepas penat atau mencari barang yang diperlukan 

Namun, pernah enggak sih kamu merasa bingung karena harus berpindah dari satu mal ke satu mal lain hanya untuk mencari barang yang kamu inginkan? Selain menguras tenaga, berpindah dari satu mal ke mal lain jadi tidak efisien karena waktu habis di perjalanan.

Apalagi, kalau kamu berada di negara asing yang belum kamu kenal betul, belanja di mal mencari barang yang diincar di negara tersebut tentu bikin bingung.

Seperti halnya di Indonesia, Ibu Kota Jepang, Tokyo, juga memiliki banyak mal di setiap sudut kota. Salah satunya, Marronnier Gate Ginza 2 yang berada di antara area Ginza dan Yurakucho.

Dua pusat perbelanjaan tersebut merupakan mal paling populer di Tokyo. Jangan khawatir, di sini kamu bisa menemukan berbagai kebutuhan dengan mudah, mulai dari perlengkapan traveling, pakaian yang cocok untuk cuaca di Indonesia, hingga oleh-oleh untuk teman-teman.

Salah satu daya tarik Marronnier Gate Ginza 2 adalah keberadaan Uniqlo dan Daiso. Dua brand ini sangat populer di Indonesia, serta brand-brand lain yang berada dalam satu gedung mal.

Di lantai 1 hingga 4, kamu bisa menemukan UNIQLO TOKYO, flagship store global Uniqlo. Di sini kamu tidak hanya bisa menemukan produk Uniqlo biasa, tapi juga produk dari Theory, Comptoir des Cotonniers, Princesse tam.tam, dan jenama asal Jepang yang belum masuk Indonesia, PLST TOKYO.

Selain itu, di lantai 5 Marronnier Gate Ginza 2 terdapat tenant GU, sister brand dari Uniqlo yang mungkin belum terlalu dikenal di Indonesia, tapi sangat populer di kalangan anak muda Jepang.

Di sana kamu bisa menemukan berbagai item fesyen, mulai dari yang basic hingga paling ngetren.

Sementara, di lantai 6 kamu bisa menemukan Daiso, Standard Products, dan THREEPPY. Tiga brand ini menawarkan berbagai produk dengan harga terjangkau. Selain itu, setiap brand memiliki konsep produk yang berbeda. Jadi, kamu bisa menemukan barang yang diincar.

Setelah keliling mal sembari belanja, kamu bisa mampir ke Musashi no Mori Coffee atau Yumcha Terrace Toh Sai di lantai 7 untuk bersantap sembari ngopi. Kalau ingin hemat bujet, kamu bisa beli bento atau roti di supermarket OK yang terletak di lantai B1 dan B2.

Di kalangan warga Tokyo dan wisatawan, Marronnier Gate Ginza 2 memang surganya untuk belanja aneka kebutuhan yang tersedia dalam satu gedung.

Di Ohayo Jepang, kami akan terus memperkenalkan berbagai toko di Marronnier Gate Ginza 2. Jadi, kalau kamu berencana liburan ke Tokyo, jangan sampai lewatkan informasi ini ya!

Sebagai informasi, Marronnier Gate Ginza 2 beralamat di 3-2-1 Ginza, Chuo-ku, Tokyo, 104-0061. Mal ini beroperasi mulai pukul 11.00 sampai dengan 21.00 waktu setempat.

Untuk mencapai mal tersebut, kamu bisa berjalan kaki selama 4 menit dari pintu keluar tengah Stasiun Yurakucho menggunakan kereta JR Yamanote Line dan Keihin-Tohoku Line.

Jika kamu naik Tokyo Metro Yarakucho Line, cukup berjalan kaki 2 menit dari pintu keluar nomor 4 Stasiun Ginza 1-chome.

Sementara, bila naik Tokyo Metro Marunouchi LIne, Ginza Line, dan Hibiya Line, kamu bisa berjalan kaki 3 menit dari pintu keluar C8 Stasiun Ginza.

(Kompas.com/Yakob Arfin T Sasongko)

Halaman:
Editor : Sri Noviyanti

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Close Ads