Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Panduan Wisata di Akihabara, Surganya Pecinta Anime dan Manga

Kompas.com - 2/Feb/2023, 13:43 WIB
Akihabara
Lihat Foto
Akihabara

Bagi wisatawan yang ingin merasakan pengalaman unik, bisa berkunjung ke maid cafe. Saat memasuki salah satu kafe ini, pelanggan akan disambut oleh staf perempuan yang mengenakan kostum pelayan.

Salah satu maid cafe terpopuler di Akihabara adalah @homecafe. Kafe terkenal lainnya adalah Maidreamin Cafe. Di sini pelayan akan melayani para tamunya dengan pelayanan yang super ramah.

3. Berkunjung ke Mandarake Complex

Mandarake Complex tempat belanja pecinta anime dan manga
Mandarake Complex tempat belanja pecinta anime dan manga

Nah bagi penggila anime dan manga, berkunjung ke Mandarake Complex adalah hal wajib.

Dari produk terkait manga dan anime, hingga mainan nostalgia dan barang anime, tersedia di gedung dengan delapan lantai ini.

Wisatawan asing pun tidak perlu khawatir. Sebab banyak penjual di Mandarake Complex yang bisa berbahasa Inggris, China, atau Korea.

Baca juga: Ide Liburan Musim Panas di Jepang, Jelajahi Alam Kikuchi

4. Belanja Souvenir di Don Quijote

Don Quijote Akihabara adalah toko yang menjual berbagai barang diskon, yang terkenal dan tersebar di banyak tempat di Jepang.

Berbeda dengan lokasi lainnya, Don Quijote Akihabara beroperasi tengah malam hingga pukul 5 pagi. Toko ini menawarkan berbagai rangkaian cosplay, anime, dan barang bertema Akihabara yang unik.

Don Quijote juga menawarkan layanan seperti konter bebas bea dan menerima pembayaran dalam mata uang asing, lo!

Halaman:
Editor : Dinia Adrianjara

Komentar

Dapatkan Smartphone dan Voucher Belanja dengan #JernihBerkomentar dibawah ini! *S&K berlaku
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.