Yuk, Bertemu Anjing-anjing Menggemaskan di Jepang

Siberian Husky yang memiliki bola mata berwarna biru memikat bernama Shiro-chan di Grava Hawaii. KARAKSA MEDIA

KOMPAS.com - Tahun 2018 adalah tahun anjing. Ayo coba berkunjung ke tempat-tempat di Jepang berikut ini. Tempat kita bisa bertemu dengan anjing-anjing yang menggemaskan ini!

1. Grava Hawaii

Apabila kita berkunjung ke Hawaii select-shop bernama Grava Hawaii yang berada di Nagoya, kita bisa bisa bertemu dengan seekor Siberian Husky yang memiliki bola mata berwarna biru memikat bernama Shiro-chan (umur 6 tahun). Bulu-bulunya pun sangatlah cantik. Ia selalu berada di dekat kasir dan memperhatikan para pelanggan yang datang ke sini. Tapi harus diingat bahwa kita tidak boleh memegang ataupun mengambil foto Shiro-chan!

Informasi Tempat:
Alamat: Aichi-ken, Nagoya-shi, Naka-ku, Osu 3-9-21
Jam operasional: 11:00-20:00 *Mungkin ada perubahan pada akhir dan awal tahun
Hari libur: 1 Januari 2018 dan hari libur khusus
Akses: 5 menit jalan kaki dari pintu keluar nomor 4 stasiun subway Yabachou jalur Meijou

2. FUTORO cafe+dining

Selain menjual pakaian dan pernak-pernik yang berhubungan dengan anjing, toko ini memperbolehkan pelanggannya untuk datang membawa anjing. Tentunya ini merupakan hal yang menyenangkan bagi orang-orang yang memelihara anjing. Anjing yang menjadi maskot toko ini adalah seekor anjing Cihuahua bernama Bigoote (10 tahun). Kabarnya dalam bahasa Spanyol namanya memiliki arti kumis. Ia merupakan generasi ke-2 maskot toko ini. Ia selalu tidur siang di dalam kandangnya. Mungkin kita bisa melihat wajahnya yang menggemaskan saat datang ke sini!

Informasi Tempat:
Alamat: Aichi-ken, Kasugai-shi, Tegawachou 2-6-1
Jam operasional: 09.00-16.00 (Sabtu/Minggu/Hari libur nasional: 11.00-22.00) *Mungkin ada perubahan pada awal dan akhir tahun
Hari libur: 31 Desember 2017-2 Januari 2018
Akses: Dari stasiun Kozoji di jalur Chuo, naik Meitetsu Bus tujuan Chubu Daigaku. Lalu, dari tempat pemberhentian bus jalan kaki selama 3 menit.

3. Unitedbamboo

Uitedbamboo adalah kafe yang menjual bunga dan berbagai macam pernak-pernik. Kita bisa menemukan beragam pernak-pernik yang dikumpulkan oleh pemilik toko ini yang menyukai Asia. Dua ekor French-bulldog, Aroe-chan (5 bulan) dan Apolo-chan (8 tahun), menjadi maskot dari toko yang stylish ini. Biasanya mereka berada di kandang masing-masing, namun apabila kita ingin memegang atau mengambil foto kedua anjing lucu ini, kita bisa memanggil staf toko terlebih dahulu.

Informasi Tempat:
Alamat: Aichi-ken, Ama-gun, Tobishima, Nagisa 1-19
Jam operasional: 10.00-19.30, Lunch 10.30-14.00
Hari libur: Setiap Kamis dan 30 Desember 2017-10 Januari 2018
Akses: Naik mobil melalui Higashi Meihan Expressway, lalu dari Meihan IC 11 menit

4. Kinunoyokata Takumi

Yurumi-chan (8 tahun) adalah anjing tipe kaninchen dachshund yang menjadi idol dari Kinunoyokatta Takumi, yaitu toko pembuat perhiasan-perhiasan kecil dari serabut sutra merah. Kalung leher anjing yang biasa dipakai Yurumi-chan juga di jual di toko dengan harga 1,800 yen. Biasanya ia ada di dalam kandang dan karena ia penakut, maka tidak boleh disentuh ya!

Informasi Tempat:
Alamat: Aichi-ken, Inuyama-shi, Inuyama Higashikoken 65
Jam operasional: 10:00-17:00
Hari libur: Rabu
Akses: Jalan kaki 10 menit dari Stasiun Inuyama di jalur Meitetsu

5. Wa-Café Chigusa

Tiga anjing yang menggenakan pakaian lucu dan mirip dengan boneka ini bisa kita temui di Wa-Café Chigusa. Walaupun cukup tersembunyi karena berada di daerah perumahan, namun toko ini sangat populer karena kita bisa berelaksasi sambil memandangi taman toko ini. Hanya ada satu meja di beranda yang bisa dipakai oleh orang yang membawa anjing, jadi pastikan untuk bertanya ke staf terlebih dahulu.

Halaman Berikutnya

Halaman:

Kompas.com Play

Lihat Semua
Expand player
Komentar
Dapatkan hadiah utama Smartphone dan Voucher Belanja setiap minggunya, dengan berkomentar di bawah ini! #JernihBerkomentar *Baca Syarat & Ketentuan di sini!
Tulis komentar Anda...
Lihat komentar tentang artikel ini di Bagian Komentar!