OhayoJepang - Aichi adalah kota tempat transit yang sempurna jika kamu sedang dalam perjalanan dari Tokyo ke Osaka. Aichi terletak tepat di tengah pulau utama Jepang, Honshu.
Jika kamu berhenti di Aichi, jangan lewatkan mencoba makanan dengan rasa yang tak tertandingi, termasuk sushi dan ramen.
Berikut ini rekomendasi kuliner dari Aichi yang populer dan wajib kamu coba, seperti dilansir dari Gaijinpot.
Baca juga: Berkunjung dan Melihat Atraksi Potong Tuna di Tsukiji Fish Market Tokyo
1. Tebasaki (Chicken Wings)
Ibukota Aichi yaitu Nagoya, terkenal dengan sayap ayam goreng (tebasaki) yang sangat terkenal karena kelezatannya.
Tebasaki di Nagoya disajikan renyah dengan bumbu gurih dan manis ditambah aroma bawang putih, jahe, dan lada hitam.
Kamu bisa mencoba tebasaki di kedai makanan sekitar Kastil Nagoya atau izakaya populer seperti Yamachan.
2. Red Miso
Red Miso di Aichi punya cita rasa smoky, tidak sama seperti miso khas yang disajikan di tempat-tempat lain di Jepang.
Baca juga: Rahasia Umur Panjang Orang Jepang: Miso dan Natto
Perbedaan rasanya karena proses fermentasi yang lebih lama dan kandungan kedelai yang lebih banyak dibandingkan miso putih.