Hokkaido terkenal sebagai tempat wisata musim dingin di Jepang karena daerahnya bersalju dan tersedia beragam resor ski.
Menurut Hokkaido Government Representative Office Singapore Edmod Leong, Hokkaido mempunyai daya tarik pada setiap musim.
"Sepanjang tahun adalah waktu terbaik untuk berkunjung ke Hokkaido," kata Edmond mengutip berita Kompas.com pada Jumat (3/2/2023).
Ia juga menyarankan 5 destinasi wisata unggulan di Hokkaido terutama bagi turis yang baru pertama kali ke prefektur ini yaitu Sapporo, Otaru, Niseko, Toyako, dan Hakodate.
Baca juga: 5 Tempat Wisata Populer di Hokkaido Jepang, Bisa Lihat Bunga Lavender
Selain itu, banyak wilayah lain di Hokkaido yang patut kamu kunjungi, Asahikawa misalnya, tempat yang cocok bagi pencinta wisata yang lebih tenang dan segar.
Melansir siaran pers dari Japan Connect via AFP pada Selasa (26/11/2024), kota yang dapat ditempuh dengan kereta dari Sapporo selama 2 jam ini memiliki bandara sendiri.
Kamu bisa mendaki lanskap hijau di Asahikawa saat musim panas.
Saat musim dingin, kamu bisa bermain salju dan tentunya berendam di onsen yang terletak di pegunungan.
Coba juga bersepeda listrik ke lereng ski yang sepi saat musim semi dan musim gugur.
Kamu bisa menjelajahi jalur dan lanskap yang biasanya tidak dapat diakses dan menikmati pemandangan dari ketinggian.