Jumlah turis asing ke Jepang tembus 21.069.900 pada Januari-Juli 2024, angka ini menunjukkan lonjakan kenaikan sebesar 61,7 persen dibandingkan dengan Januari-Juli 2023.
Berdasarkan siaran pers Japan National Tourism Organization (JNTO) pada Rabu (21/8/2024), sebanyak 13.033.090 wisatawan asing berkunjung ke Jepang pada 2023.
Asal negara turis asing terbanyak yaitu Korea Selatan dengan jumlah 5.199.800 pengunjung. Kemudian, diikuti oleh China dan Taiwan.
Sementara itu, terdapat 293.400 pengunjung dari Indonesia pada Januari-Juli 2024. Jumlah itu naik 27,5 dibandingkan dengan kunjungan orang Indonesia pada Januari-Juli 2023.
Baca juga: Jumlah Wisatawan Asing di Jepang Capai Rekor Tertinggi pada Semester Pertama 2024
Lonjakan turis asing ke Jepang juga banyak disumbang oleh kunjungan pada Juli 2024.
Wisatawan asing yang berkunjung ke Jepang pada Juli mencapai rekor tertinggi sepanjang 2024.
Terdapat 3.292.500 turis asing yang berkunjung ke Jepang pada Juli 2024. Jumlah ini paling tinggi daripada kunjungan tiap bulan pada Januari sampai Juni 2024.
Berikut jumlah kunjungan turis asing ke Jepang berdasarkan data Japan National Tourism Organization (JNTO).
Bulan (2024) Jumlah turis asing Juli 3.292.500 Juni 3.135.600 Mei 3.040.100 April 3.042.900 Maret 3.081.600 Februari 2.788.000 Januari 2.688.100Baca juga: Lonjakan Wisatawan Asing dan Cuaca Panas Kurangi Stok Beras di Jepang
Sumber:
Siaran pers Japan National Tourism Organization (JNTO) 21 Agustus 2024: https://business.jnto.go.jp/news/pdf/09ea643070a9155b24e853e781e2f7405bb73dd3.pdf