OhayoJepang - Di Jepang, berburu apartemen bisa menjadi mimpi buruk saat pertama kali melakukannya. Ada begitu banyak agen real estate dengan daftar apartemen mereka yang ditempel sampai menutupi jendela. Sulit untuk mengetahui apa artinya "K", "1K", dan "2K". Itu tidak berarti biaya sewanya 2.000 yen sebulan.
Secara umum, inilah maksud dari kode-kode tersebut:
- 1 ~ (angka) berarti “jumlah kamar”.
- R adalah singkatan dari “Room”, tetapi umumnya digunakan untuk 1R yang berarti termasuk dapur yang berada di ruangan sama.
- L adalah singkatan dari “Living Room / Area”
- D singkatan dari “Ruang Makan / Area”
- K adalah singkatan dari “Ruang / Area Dapur”
- S adalah singkatan dari "Service Room," merupakan ruangan yang tidak cukup besar untuk menjadi kamar seperti yang telah ditentukan oleh Building Laws di Jepang. Ruangan ini sebagian besar digunakan sebagai ruang penyimpanan atau dapur.
Setelah itu, kamu hanya tinggal mencocokkan kode dengan artinya. Misalnya, rumah tiga kamar tidur dengan ruang makan, dapur, dan tidak ada ruang tamu akan dianggap sebagai 3DK.
Jika ingin menambahkan ruang tamu kodenya menjadi 3LDK, sedangkan saat mengurangi kamar tidur kodenya menjadi 2DK dan sebagainya. Satu-satunya pengecualian untuk aturan ini adalah 1R yang hampir sama dengan apartemen tipe studio.
Untuk ukuran, apartemen di Jepang, terutama di kota-kota besar, umumnya lebih kecil dan lebih rapat dengan langit-langit yang lebih rendah.
Baca: Berminat Kerja di Jepang? Berikut Perbandingan Gaji dan Biaya Hidup Setiap Daerah di Jepang
Ilustrasi ini adalah apartemen standar 1K yang dibuat untuk orang yang tinggal sendirian. Bisakah kamu menebak kamar yang mana? (Jawabannya tepat di bawah!)
Semoga dengan panduan dasar dan sederhana ini dapat membuatmu memiliki kepercayaan diri untuk masuk ke agen real estate di waktu mendatang.
Provided by Karaksa Media Partner (07 June 2019)