Kubo Takefusa merupakan pemain termahal Timnas Jepang dengan harga pasar 50 juta euro atau sekitar Rp 839,8 miliar per 7 Juni 2024.
Nama Kubo Takefusa masuk dalam daftar pemain Timnas Jepang yang akan bertanding kontra Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C pada Jumat (15/11/2024) pukul 19.00 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Salah satu faktor yang membuat harga pasar Kubo tinggi seperti ia bermain di klub Real Sociedad yang berkompetisi di divisi teratas Liga Spanyol.
Selain itu, pada usia Kubo yang masih muda 23 tahun ia sudah menorehkan 3 gol dalam 13 laga LaLiga musim ini.
Simak profil Kubo Takefusa selengkapnya di bawah ini seperti melansir Transfermarkt.
Baca juga: Kenapa Timnas Jepang Dijuluki Samurai Biru?
Profil Kubo Takefusa
Kubo Takefusa adalah pemain Timnas Jepang yang bermain di Eropa. Sejak 19 Juli 2022 Kubo bergabung dengan Real Sociedad, ia dikontrak sampai 30 Juni 2029.
Real Sociedad merupakan klub di LaLiga, divisi teratas sepak bola Spanyol.
Pemain sayap kanan Real Sociedad ini memiliki nilai pasar 50 juta euro atau sekitar Rp 839,8 miliar per 7 Juni 2024.
Harga tersebut bukan yang tertinggi bagi Kubo. Ia pernah mempunyai nilai pasar 60 juta euro atau sekitar Rp 1 triliun pada 22 Desember 2023.
Selama 13 kali merumput di LaLiga musim ini Kubo berhasil membobol gawang lawan 3 kali.