Prefektur Niigata terletak di wilayah Chubu, Pulau Honshu, Jepang, yang terkenal akan keindahan alamnya dan kekayaan budayanya. Salah satu ikon Niigata ialah bekas tambang emas di Pulau Sado.
Ohayo Jepnag akan memperkenalkan rekomendasi tempat wisata, makanan, acara, industri, dan akses dari Indonesia ke Prefektur Niigata.
Rekomendasi 3 tempat wisata di Niigata
1. Pulau SadoPulau Sado adalah pulau besar di lepas pantai Prefektur Niigata yang terkenal akan kekayaan alam dan sejarahnya.
Tambang Emas Sado, khususnya, telah menjadi lokasi penambangan emas sejak zaman Edo (1603-1868), tempat kamu dapat menjelajahi bangunan dan terowongan bersejarah.
Selain itu, di Taman Hutan Toki kamu dapat mengamati burung ibis jambul Jepang, burung nasional Jepang, dari dekat.
Baca juga: Mengenal Bekas Tambang Emas Sado di Jepang, Masuk Situs Warisan Dunia UNESCO
2. Echigo Yuzawa OnsenEchigo Yuzawa di Prefektur Niigata terkenal dengan sumber air panas dan resor ski.
Di musim dingin, kamu dapat menikmati bermain ski dan seluncur salju, serta menghangatkan diri di sumber air panas.
Keindahan alam di sepanjang empat musim juga menarik, terutama dedaunan musim gugur yang memukau.
3. Kuil YahikoKuil Yahiko merupakan kuil representatif Prefektur Niigata yang disayangi oleh penduduk setempat.
Area di sekitar kuil ini memiliki taman dan jalur pendakian yang indah, sehingga kamu dapat menikmati alam.