Keindahan Adachi Museum of Art, Dinobatkan sebagai Museum Terindah selama 20 Tahun

Keindahan The Adachi Museum of Art Wikimedia Commons

OhayoJepang - Jepang selalu punya banyak tempat indah untuk dikunjungi. Salah satunya The Adachi Museum of Art di Yasugi, Prefektur Shimane. 

The Adachi Museum of Art adalah proyek dari pengusaha lokal, kolektor seni, sekaligus perancang taman bernama Adachi Zenko. 

Museum ini dibangun untuk mengenalkan budaya artistik kampung halamannya.

Di museum ini, estetika Jepang ditampilkan dalam bentuk keramik, pernis, lukisan, dan taman tradisional yang luas. 

Baca juga: 7 Taman Bermain Gratis di Fukuoka, Cocok Buat Liburan Keluarga

Taman yang ada di museum ini menjadi ikon kebanggaan, hingga dinobatkan sebagai taman terindah di Jepang oleh The Journal of Japanese Gardening selama 20 tahun berturut-turut.

Dilansir dari Gaijing Post, taman terindah ini diberikan setelah dilakukan penilaian terhadap hampir 1.000 taman, termasuk beberapa yang ada di Kyoto dan Tokyo.

Taman yang ada di museum di antaranya Dry Landscape Garden, Moss Garden, White Gravel and Pine Garden dan Pon Garden dianggap sebagai ‘lukisan hidup’.

Sebab taman-taman ini menciptakan pemandangan unik setiap hari, di setiap musimnya.

Jalan setapak yang ada di seluruh museum akan mengarahkan pengunjung ke tempat pengamatan terbaik dari setiap fitur utama museum dan taman. 

Baca juga: Taman Bermain Harry Potter Akan Buka di Jepang pada 2023

Beberapa pemandangan memanjakan yang menanti seperti kolam ikan koi, air terjun, dan rumah bergaya tradisional. 

Halaman Berikutnya

Halaman:

Kompas.com Play

Lihat Semua
Expand player
Komentar
Dapatkan hadiah utama Smartphone dan Voucher Belanja setiap minggunya, dengan berkomentar di bawah ini! #JernihBerkomentar *Baca Syarat & Ketentuan di sini!
Tulis komentar Anda...
Lihat komentar tentang artikel ini di Bagian Komentar!