OhayoJepang - Pada 6 Juli 2019, Komite Warisan Dunia UNESCO mengumumkan pendaftaran resmi Mozu-Furuichi Kofun: Gundukan Makam Jepang Kuno ke dalam daftar Warisan Dunianya, sebagai yang pertama dari Prefektur Osaka.
Sebanyak 49 gundukan makam dibangun dari akhir abad ke-4 hingga akhir abad ke-5 dan terletak di daerah Mozu, Sakai, dan daerah Furuichi, Habikino - Fujiidera.
Makam-makam ini mencakup makan Daisen Kofun yang berbentuk lubang kunci sepanjang 486 meter, gundukan makam terbesar di Jepang. Makam tersebut menjadi tempat peristirahatan Kaisar Nintoku. Sementara, makam Konda Gobyōyama Kofun sepanjang 425 meter adalah tempat peristirahatan Kaisar Ōjin.
Daisen Kofun adalah salah satu situs makam terbesar di dunia. Dewan Internasional Monumen dan Situs, badan penasihat UNESCO, mencatat bahwa "Mozu-Furuichi Kofun di Prefektur Osaka menunjukkan cara tradisi penguburan yang mengagumkan dan struktur sosiopolitik pada era Kofun (abad ke-3 - abad ke-6).
Saat ini, Jepang telah memiliki 23 situs Warisan Dunia, termasuk empat situs Warisan Alam Dunia.
Konvensi Mengenai Perlindungan Warisan Budaya dan Alam Dunia (Konvensi Warisan Dunia) yang disetujui pada Konferensi Umum UNESCO pada 1972 meminta pembuatan sebuah daftar situs alam dan budaya dengan nilai universal yang luar biasa.
Pada Desember 1993, situs-situs Warisan Kebudayaan Dunia pertama Jepang resmi didaftarkan: Monumen Buddha di daerah Kuil Hōryūji (Prefektur Nara) dan Kastil Himeji-jō Castle (Prefektur Hyōgo)
Situs Warisan Kebudayaan Jepang ke-18 terdaftar pada 2018 dengan pengakuan situs Penganut Kristen Tersembunyi di wilayah Nagasaki. Dua situs Warisan Alam Dunia pertama Jepang juga diakui pada Desember 1993: Yakushima (Prefektur Kagoshima) dan Shirakami-Sanchi (Prefektur Aomori dan Akita). Kemudian, diikuti oleh Shiretoko (Hokkaidō) dan kepulauan Ogasawara (Prefektur Tokyo); sehingga terdapat empat situs.
Per Juni 2019, terdapat 1.092 situs Warisan Dunia di seluruh dunia (845 situs Warisan Dunia, 209 situs Warisan Alam Dunia, dan 38 situs gabungan); dengan total 193 negara telah menandatangani "Konvensi Warisann Dunia".
Sumber: Nippon