Kartu Suica dan PASMO Bebas Registrasi Dijual Lagi Mulai 1 Maret 2025

Suica adalah kartu transportasi IC dari JR East. KARAKSA MEDIA

Bagi pengguna transportasi umum di Jepang, ada kabar baik!

Melansir PR Times pada Selasa (18/2/2025), kartu Suica dan PASMO bebas registrasi (unregistered Suica/PASMO) kembali dijual mulai 1 Maret 2025 setelah sempat dihentikan karena keterbatasan stok.

Keputusan ini diambil setelah pasokan kartu stabil, sehingga distribusi bisa berlanjut.

Sebelumnya, penjualan kartu Suica dan PASMO baik yang harus registrasi maupun tidak, sempat ditangguhkan akibat krisis pasokan semikonduktor.

Namun, berdasarkan siaran pers JR East pada Selasa, 20 Agustus 2024, kartu My Suica, Rinkai My Suica, dan PASMO bernama sudah kembali dijual sejak 1 September 2024.

Meski begitu, penjualan kartu Suica, PASMO, dan Rinkai Suica bebas registrasi tetap ditangguhkan hingga akhirnya dipastikan kembali tersedia pada 1 Maret 2025.

Kartu Suica yang harus registrasi (registered Suica) mengharuskan penggunanya mendaftarkan nama, nomor telepon, tanggal lahir, dan jenis kelamin.

Sementara itu, kartu Suica tanpa registrasi bebas dibeli kapan saja.

Baca juga:

Selain itu, mulai 15 Maret 2025, layanan Suica akan diperluas ke beberapa jalur kereta di Prefektur Nagano, termasuk Shinonoi Line, Shinetsu Main Line, dan Oito Line.

Kartu Suica bebas registrasi juga akan mulai dijual di area ini bersamaan dengan peluncuran layanan.

Halaman Berikutnya

Halaman:

Kompas.com Play

Lihat Semua
Expand player
Komentar
Dapatkan hadiah utama Smartphone dan Voucher Belanja setiap minggunya, dengan berkomentar di bawah ini! #JernihBerkomentar *Baca Syarat & Ketentuan di sini!
Tulis komentar Anda...
Lihat komentar tentang artikel ini di Bagian Komentar!