Produksi dan Penjualan Mobil di Jepang Pulih, Kondisi Ekonomi Ikut Membaik

Ilustrasi mobil di jalanan Jepang. DOK. PAKUTASO

Indeks ekonomi Jepang pada Oktober 2024 naik menjadi 116,5 pada Oktober berdasarkan tolok ukur tahun 2020 sebesar 100, berkat pemulihan produksi dan penjualan mobil.

Angka itu menandai peningkatan sebesar 2,5 poin dari bulan sebelumnya dan kenaikan selama dua bulan berturut-turut.

Baca juga: Produksi Industri Jepang Naik 3 Persen Termasuk Manufaktur Mesin dan Kendaraan Bermotor

Produksi dan penjualan mobil di Jepang sempat mengalami penurunan akibat skandal sertifikasi dan topan pada Agustus.

Selanjutnya, industri tersebut kembali pulih pada September dan Oktober sehingga menyumbang perbaikan kondisi ekonomi di Jepang.

Selain itu, produksi peralatan manufaktur semikonduktor yang kuat juga menjadi salah satu faktornya.

Meskipun tren ekonomi meningkat, pemerintah mempertahankan penilaiannya untuk bulan keenam berturut-turut, dengan menyatakan ekonomi menunjukkan tanda-tanda stabilisasi.

Namun, Indeks Utama, yang memprediksi kondisi ekonomi masa depan, turun sebesar 0,3 poin menjadi 108,6. Angka itu menandai penurunan pertamanya dalam dua bulan terakhir.

Baca juga: Aturan Belanja Bebas Pajak di Jepang Akan Direvisi, Turis Asing Harus Bayar Pajak Konsumsi

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Ohayo Jepang (@ohayo_jepang)

 

Kompas.com Play

Lihat Semua
Expand player
Komentar
Dapatkan hadiah utama Smartphone dan Voucher Belanja setiap minggunya, dengan berkomentar di bawah ini! #JernihBerkomentar *Baca Syarat & Ketentuan di sini!
Tulis komentar Anda...
Lihat komentar tentang artikel ini di Bagian Komentar!