Lihat Bunga Sakura di Taman Nishigahara Minna no Koen dan Akabane Sport no Mori- Koen, Yuk!

【西ヶ原みんなの公園_桜1】、北区、クリエイティブ・コモンズ・ライセンス表示4.0国際 (https://creativecommons.org/licenses/by/4.0/deed.ja)

OhayoJepang - Meskipun mungkin belum begitu dikenal di Indonesia, ada banyak tempat di Distrik-Kita di mana kamu dapat menikmati bunga sakura yang indah.

Dalam edisi kali ini, Ohayo Jepang akan memperkenalkan nama-nama tempat terbaik untuk menikmati pemandangan bunga sakura di Distrik-Kita yang terletak di bagian utara Tokyo.

Tak hanya menyajikan sakura yang cantik, tempat-tempat berikut ini juga memiliki akses strategis ke pusat kota serta kaya akan pemandangan alam yang indah.

1. Nishigahara Minna no Koen

Taman ini memiliki halaman rumput yang luas. Kawazuzakura di taman mulai bermekaran pada bulan Februari, jadi kamu dapat menikmati bunga sakura mekar sempurna sejak awal musim.

Alamat : 4 Chome Nishigahara, Kita-ku, Tokyo

2. Akabane Sport no Mori Koen

Di taman ini pengunjung dapat menikmati indahnya bunga sakura Shidarezakura.

Selain itu, ada sekitar 100 pohon sakura Someiyoshino yang ditanam di Taman Observasi Alam Akabane (Akbane Shizen Kansatsu Koen) yang berada tepat di sebelahnya.

Alamat : 5-2-32 Akabanenishi, Kita-ku, Tokyo

Untuk informasi lebih lanjut tentang Distrik-Kita dan tempat-tempat menarik lainnya, silakan kunjungi Meqqe Book. Jadi, ayo pergi dan nikmati keindahan bunga sakura di Distrik-Kita!

Provided by Karaksa Media Partner (April, 2024)

Kompas.com Play

Lihat Semua
Expand player
Komentar
Dapatkan hadiah utama Smartphone dan Voucher Belanja setiap minggunya, dengan berkomentar di bawah ini! #JernihBerkomentar *Baca Syarat & Ketentuan di sini!
Tulis komentar Anda...
Lihat komentar tentang artikel ini di Bagian Komentar!