Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Gunakan Kansai Thru Pass dan Contek “Iitinerary” Satu Hari di Kobe Ini

Kompas.com - 29/Apr/2019, 16:11 WIB
Berkeliling kota dengan City Loop Bus (bus wisata yang rutenya tetap). ©KOBE TOURISM BUREAU
Lihat Foto
Berkeliling kota dengan City Loop Bus (bus wisata yang rutenya tetap). ©KOBE TOURISM BUREAU

Pukul 11.30: Makan siang di Kobe Steak Ishida

Berkunjung ke Kobe, maka wajib mencicipi daging sapi Kobe.

Kobe Steak Ishida
Kobe Steak Ishida

Daging sapi Kobe tidak murah. Hal ini wajar mengingat proses, waktu, dan usaha yang didedikasikan untuk membesarkan sapi yang menghasilkan daging ini lebih besar dibanding daging lainnya. Namun, Anda bisa menghindari membayar lebih banyak dengan makan saat jam makan siang.

Daging sapi Kobe ini disajikan bersamaan dengan garam, garam pink Amerika Selatan, dan lada hitam.
Daging sapi Kobe ini disajikan bersamaan dengan garam, garam pink Amerika Selatan, dan lada hitam.

Salah satu restoran yang menyediakan daging sapi Kobe adalah Kobe Steak Ishida. Restoran ini menyajikan daging sapi Kobe yang dimasak dengan cara dibakar gaya teppanyaki. Dagingnya begitu meleleh di mulut. Sebuah hidangan yang sepadan dengan harga dan kalorinya.

Sebuah makanan wajib coba bagi Anda yang berkunjung ke Kobe. Baca selengkapnya tentang Kobe Steak Ishida Article di di artikel "Berkunjung ke Kobe, Wajib Nikmati Daging Sapi Kobe Mewah Bertekstur Lembut".

Kobe Steak Ishida
Alamat: 1-21-2 Kitanagasadori, Distrik Chuo, Kota Kobe, Prefektur Hyogo
Jam buka: Makan siang 11.30-15.00 dan makan malam 17.00-22.00, kecuali hari Selasa
Akses: jalan dua menit dari Stasiun Sannomiya
Reservasi tempat bisa melalui website: https://kobebeef-ishida.com/reservation/
Layanan dalam Bahasa Inggris tersedia 

Pukul 13.00: Rute pemandangan atau rute belanja

Rute pemandangan: Taman Herbal Kobe Nunobiki

©KOBE TOURISM BUREAU
©KOBE TOURISM BUREAU

Untuk menuju Taman Herbal Kobe, Anda bisa hiking sampai atas atau naik kereta gantung (ada diskon untuk pengguna Kyushu Thru Pass).
Untuk menuju Taman Herbal Kobe, Anda bisa hiking sampai atas atau naik kereta gantung (ada diskon untuk pengguna Kyushu Thru Pass).

Lihat keindahan panorama kota Kobe saat naik gondola yang meluncur membelah langit. Ada banyak bunga yang bisa dilihat di taman herbal tergantung musimnya. Tersedia pula berbagai aktivitas yang bisa dilakukan di taman cantik yang berada di “langit” ini.   

Taman Herbal Kobe Nunobiki
http://www.kobeherb.com/en/
Buka dari pukul 9.30 sampai 16.45, tergantung musim. Cek website resmi untuk informasi terkini.

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Dapatkan Smartphone dan Voucher Belanja dengan #JernihBerkomentar dibawah ini! *S&K berlaku
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.