Wisata Kuliner Lokal Jepang di Tengah Kota Tokyo? Cek 3 Antenna Shop Ini!

Antenna shop Akita Furusato-kan, toko oleh-oleh produk khas Prefektur Akita, Jepang. DOK. MEQQE BOOKS

Lagi liburan ke Tokyo dan jalan-jalan ke Ginza?

Jangan cuma mampir ke toko-toko mewah, yuk eksplor sisi lain Ginza yang penuh kejutan.

Di sini, kamu bisa menemukan antenna shop, toko unik yang menjual berbagai produk lokal dari berbagai daerah di Jepang.

Mulai dari makanan khas, kerajinan tangan, sampai oleh-oleh unik yang nggak bisa kamu temukan di tempat lain, semuanya ada di satu area saja.

Serunya lagi, kamu bisa merasakan nuansa budaya dari berbagai prefektur tanpa perlu meninggalkan Tokyo.

Kalau kamu suka berburu hal-hal otentik dan pengen cobain rasa Jepang yang sesungguhnya, antenna shop di Ginza-Yurakucho wajib masuk daftar kunjunganmu.

Baca juga:

1. Joetsu-myoko Yukiguni Shōten Niigata Shoku no Kura [Prefektur Niigata]

Sebagai salah satu daerah produsen sake terbesar di Jepang, toko ini menawarkan berbagai jenis sake dan doburoku (sake keruh) khas dari Niigata.

Toko ini juga menyediakan berbagai jenis beras merk Niigata yang jarang ditemukan di supermarket.

Kalau ke sini kamu jadi tidak sabar untuk mencicipi dan membandingkan rasa nasi dari berbagai varian beras.

Alamat Tokyo Kotsu Kaikan B1, 2-10-1 Yurakucho, Chiyoda-ku, Tokyo Situs web https://yukiguni.shop/

2. Iwate Ginga Plaza [Prefektur Iwate]

Morioka, ibu kota Prefektur Iwate, adalah area yang menjadi sorotan karena terpilih sebagai salah satu dari "52 Tempat di Dunia yang Harus Dikunjungi" oleh The New York Times. 

Halaman Berikutnya

Halaman:

Kompas.com Play

Lihat Semua
Expand player
Komentar
Dapatkan hadiah utama Smartphone dan Voucher Belanja setiap minggunya, dengan berkomentar di bawah ini! #JernihBerkomentar *Baca Syarat & Ketentuan di sini!
Tulis komentar Anda...
Lihat komentar tentang artikel ini di Bagian Komentar!