Ohayo Jepang akan membagikan prakiraan cuaca di Kyoto selama 22-28 Maret 2025 berdasarkan data Badan Meteorologi Jepang pada Jumat (21/3/2025).
Simak juga ulasan ini untuk mengetahui saran pakaian yang sebaiknya dikenakan di Kyoto pada 22-28 Maret 2025.
Prakiraan cuaca di Kyoto 22-28 Maret 2025
Baca juga:
- 5 Tempat Melihat Bunga Sakura di Kyoto, dari Taman Kasamatsu sampai Kuil Hoshakuji
- Eksplor Kyoto: Surga Kuil Ikonik, Hutan Bambu, dan Kuliner Serba Matcha
Saran pakaian di Kyoto 22-28 Maret 2025
Berbeda dengan minggu sebelumnya, prakiraan cuaca di Kyoto dan sekitarnya pada periode 22–28 Maret 2025 didominasi kondisi cerah dan berawan.
Suhu udara selama sepekan berkisar 5–15 derajat Celsius.
Hujan diprediksi turun pada Kamis (27/3/2025) dan Jumat (28/3/2025) dengan intensitas cukup tinggi.
Oleh karena itu, bagi kamu yang beraktivitas di luar ruangan pada hari tersebut disarankan membawa payung atau jas hujan.
Cuaca sepanjang minggu ini relatif hangat dan sejuk, pilihlah pakaian yang nyaman serta mampu menyerap keringat.
Dress terusan, kaus, blus, atau kemeja bisa menjadi pilihan utama, dengan tambahan luaran atau jaket untuk menunjang penampilan sekaligus mengantisipasi suhu dingin.
Selain itu, pastikan kesehatan tetap terjaga dengan istirahat cukup, mengonsumsi makanan bergizi, rajin berolahraga, serta rutin minum vitamin.
Sebelum bepergian, selalu pantau pembaruan informasi cuaca secara lebih detail.
Sumber:
- Badan Meteorologi Jepang
(https://www.data.jma.go.jp/multi/yoho/index.html?lang=id)
(https://www.jma.go.jp/bosai/map.html#5/35/135/&5/&contents=forecast) - 京都のフリー写真素材集(https://photo53.com/)
Konten ditulis oleh Karaksa Media Partner (Maret 2025)