Tokyo Skytree: Menara Tertinggi Dunia dengan Pemandangan Gunung Fuji

Iluminasi di Tokyo Skytree bisa dilihat dari observatory deck salah satunya Tokyo City View Roppongi Hills, Jepang. PAKUTASO/TAKAHIRO

Siapa yang tidak tahu Tokyo Skytree? Minimal kalau belum pernah masuk, setidaknya foto dengan latar menara tertinggi di dunia ini.

Dari dek observasi menara setinggi 634 meter ini, kamu bisa melihat pemandangan Tokyo dan jika cuaca cerah bakal terlihat Gunung Fuji.

Sejak dibuka pada 2012, menara ini telah menjadi bagian tak terpisahkan dari lanskap kota Tokyo, terlihat dari berbagai sudut saat warga menjalani aktivitas sehari-hari.

Awalnya, Tokyo Skytree dirancang setinggi 610 meter, tetapi kemudian arsitek memutuskan untuk menambah ketinggiannya.

Melansir kantor berita AFP pada Jumat (28/2/2025), menara ini resmi diakui Guinness World Records sebagai menara tertinggi di dunia saat peresmiannya dengan tinggi 634 meter.

Uniknya, angka 634 dalam pengucapan bahasa Jepang kuno adalah "mu-sa-shi".

Kata itu mengingatkan pada Provinsi Musashi, daerah yang mencakup Tokyo, Saitama, dan sebagian Kanagawa.

Nama ini juga bisa dikaitkan dengan Miyamoto Musashi, seorang samurai legendaris dari abad ke-16 yang terkenal sebagai pendekar pedang, seniman, dan filsuf.

Menurut Guinness World Records, sebuah menara didefinisikan sebagai struktur di mana kurang dari 50 persen tinggi totalnya adalah ruang yang dapat digunakan.

Sementara itu, bangunan tertinggi di dunia saat ini adalah Burj Khalifa di Dubai, yang mencapai 828 meter.

Tokyo Skytree bukan hanya pencakar langit biasa, tetapi simbol modern yang menghubungkan Tokyo dengan sejarahnya.

Jadi, kalau kamu berkunjung ke Tokyo, jangan lupa mampir dan nikmati pemandangan kota dari ketinggian.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Ohayo Jepang (@ohayo_jepang)

Kompas.com Play

Lihat Semua
Expand player
Komentar
Dapatkan hadiah utama Smartphone dan Voucher Belanja setiap minggunya, dengan berkomentar di bawah ini! #JernihBerkomentar *Baca Syarat & Ketentuan di sini!
Tulis komentar Anda...
Lihat komentar tentang artikel ini di Bagian Komentar!