Penggemar onsen bisa mengunjungi Prefektur Gunma karena terdapat kawasan pemandian air panas di Kusatsu, Minakami, Shima, dan Ikaho.
Kamu bisa bepergian ke Gunma dari Tokyo naik transportasi umum seperti shinkansen dan bus jarak jauh yang melewati tol (expressway bus).
Simak ulasan transportasi dari Tokyo ke Gunma selengkapnya berikut.
Baca juga: Menjelajahi Prefektur Gunma, Surga Onsen di Jepang
1. Shinkansen dari Tokyo ke Gunma
Melansir situs web Pemerintah Prefektur Gunma, shinkansen jalur Joetsu dan Hokuriku dari Tokyo ke Takasaki, Gunma; memakan waktu sekitar 50 menit perjalanan.
Shinkansen Joetsu juga berhenti di Stasiun Jomo-Kogen, durasi perjalanannya sekitar satu jam 10 menit.
Menambahkan dari OTA, harga shinkansen Hokuriku dari Tokyo ke Takasaki sekitar Rp 600.000-an. Sementara itu, harga shinkansen dari Tokyo ke Jomo-Kogen lebih kurang Rp 640.000-an.
Selain shinkansen, bisa juga naik kereta lokal dari Tokyo ke Stasiun Takasaki dengan durasi perjalanan kira-kira satu jam 50 menit.
Baca juga: Cara Baca Tiket Shinkansen biar Tidak Salah, Persiapan Sebelum ke Jepang
2. Bus dari Tokyo ke Gunma
Expressway bus atau bus jarak jauh beroperasi dari Tokyo ke beberapa destinasi populer di Gunma.
Bus dari Stasiun Tokyo, Shibuya, dan Shinjuku ke Kusatsu dalam waktu sekitar empat jam.
Bus menuju Shima Onsen berangkat dari Stasiun Tokyo dan memakan waktu sekitar 3,5 jam.