Program Magang ke Jepang kerja sama antara Kementerian Ketenagakerjaan Indonesia dengan International Manpower Development Organization, Japan (IM Japan); menyediakan 61 kejuruan atau jabatan.
Melansir Jepang.magangln.id, durasi magang kerja di Jepang selama tiga tahun dan dapat diperpanjang sampai lima tahun.
Sementara itu, syarat usia minimal 18 tahun dan maksimal 26 tahun saat tes seleksi.
Informasi Program Magang ke Jepang selengkapnya dapat diakses di Jepang.magangln.id.
Baca juga: Sekilas Informasi Program Magang ke Jepang, Sedang Buka Pendaftaran
Daftar kejuruan magang ke Jepang
- Kerja Pelat untuk Kontruksi Bangunan
- Mencetak/Membentuk Plastik
- Mendirikan Perancah Bangunan
- Menjahit
- Meubelair
- Operator Mesin Press Logam
- Operator Mesin Tekstil
- Operator Pencelupan/Pemintalan
- Pandai Besi
- Pelapisan/Plester Dinding
- Pemasangan Atap Genteng
- Pemasangan Bingkai/Daun Jendela
- Pemasangan Instalasi Kedap Air
- Pemasangan Instalasi Penahan Panas
- Pemasangan Papan/Jalur untuk Beton
- Pemasangan Peralatan Konstruksi
- Pemasangan Perlengkapan Pengatur Udara
- Pemasangan Rangka Beton untuk Bangunan
- Pemasangan Ubin
- Pembuatan Barang-Barang dari Kanvas
- Pembuatan Pakaian Wanita dan Anak-Anak
- Pembuatan Perlengkapan Konstruksi
- Pembuatan Roti
- Pengolahan Makanan dari Ikan Masak
- Pengolahan Makanan dari Ikan Mentah
- Pemeliharaan Mesin
- Pemeriksaan Mesin-Mesin
- Pemasangan Kertas Interior
- Pemipaan
- Pembuatan Pakaian Pria
- Penempaan Besi
- Pengalengan Makanan Kaleng
- Pengeboran
- Pengecatan Bangunan
- Pengecatan Logam
- Pengecoran Cetak
- Pengecoran Logam
- Pengelasan
- Pengepakan
- Pengolahan dan Pemasangan Batu
- Pengolahan Pelat Logam
- Pengukuran
- Pewarnaan
- Penjilidan Buku
- Penyaluran Bahan Beton
- Penyelesaian Akhir
- Penyelesaian Akhir Tata Ruang
- Produksi Pakaian Jadi/Garment
- Perakitan Mesin Listrik
- Perakitan Perlengkapan Elektronika
- Percetakan
- Perkayuan
- Permesinan
- Pengemasan/Pengalengan Makanan dari Ikan
- Penyepuhan/Pelapisan Elektrik
- Proses Pengerasan Alumunium
- Proses Penguatan Plastik
- Pembuatan Peralatan Tidur
- Pembuatan Panel Control Tercetak
- Pembuatan Box untuk Kemasan
- Pertanian
Baca informasi Program Magang ke Jepang di Ohayo Jepang, ya!